Minggu, 13 November 2011

DOA HENDAK TIDUR DAN KETERANGANNYA

doa mohon penjagaan allah ketika tidur


اللهم قني عذابك يوم تبعتس ابعدك

allohumma qinii 'adzaabaka yauma tab'atsu ibaadak

ya ALLAH, lindungilah aku dari azab-Mu pada hari kau bangkitkan hamba-hamba-Mu.

===========================================================================
doa hendak tidur
بسمك اللهم أحياء و بسمك أموت

bismikallohumma ahyaa wa bismika amuut

dengan menyebut nama ALLAH aku hidup dan dengan menyebut nama-Mu ALLAH aku mati.

keterangan:
rasulullah menuntunkan beberapa adab, dzikir, dan doa sebelum tidur, antara lain :
a. berwudhu

b. membuka dan merapatkan kedua telapak tangannya kemudian meniupkan dan membaca surat al-ikhlas (qulhuwallahu ahad), al-falaq (qul a'uudzubirabbil falaq) dan surat an-naas (qul a'uudzubirabbin naas). kemudian dengan kedua telapak tangannya, diusapkan keseluruh tubuh yang mungkin diusap, dari mulai kepala dan muka. rangkaian amaliyah ini dilakukan sebanyak 3 kali. (hadits shahih riwayat bukhari muslim dari aisyah)
- baca al - ikhlas 3 kali kemudian diusapkan di daerah kepala
- baca al - falaq 3 kali kemudian diusapkan di daerah perut, dada, hingga puser
- baca an - naas 3 kali kemudian diusapkan dari bawah puser hingga jari-jari kaki
dan lebih baik lagi,
jika orang tua perempuan ummi atau ibu kita yang membacakan dan yang mengusapkannya di tubuh kita

c. kemudian membaca ayat kursi (hadits shahih riwayat bukhari dari abu hurairah).

d. membaca dzikir :
- subhaanallaah 33 kali
- alhamdulillaah 33 kali dan
- allaahu akbar 34 kali. (hadits shahih riwayat bukhari muslim dari ali bin abi thalib).

e. membaca 2 ayat terakhir dari surat al - baqarah yakni ayat 285 - 286 ( hadits shahih riwayat bukhari muslim dari abu hurairah ).

f. meletakan tangan kanan dibawah pipi kemudian membaca doa sebelum tidur. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar